Kim Young Dae Sukses Gelar Fanmeeting Pertama Bertajuk "Fall In Love Young Dae Indonesia"

Kim Young Dae Sukses Gelar Fanmeeting Pertama Bertajuk "Fall In Love Young Dae Indonesia" Dok SPN Aktor Korea Selatan Kim Young Dae. menyapa para penggemarnya lewat tur Asia Fan Meeting di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat pukul 14.00 WIB, Sabtu (13/5)

SINARPAGINEWS.COM, JAKARTA - Pecinta film Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan Kim Young Dae, Salah satu aktor yang sedang naik daun di dunia Drama Korea, pemain drama Korea Penthouse dan Shooting Star mengadakan Ist Asia Fan Meeting Tour di Indonesia selama 3 jam.

Aktor Korea Selatan menyapa para penggemarnya lewat tur Asia Fan Meeting. Indonesia jadi tempat pelabuhan pertama, Hal ini juga sekaligus menjadi ajang perkenalan aktor 27 tahun tersebut dengan para fansnya di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat pukul 14.00 WIB pada hari ini, Sabtu (13/5) dengan promotor Sadananda.

Sambutan riuh dan hentakkan bergema saat Young Dae menaiki panggung. Memakai jaket kulit hitam, sang aktor menyanyikan lagu pertama berbahasa Korea yang mengisahkan tentang cinta. Ia menyanyi dengan gaya maskulinnya.

Teriakan fans pun semakin menggema saat Young Dae menyapa dengan melemparkan pujian dalam bahasa Indonesia, "Halo saya Kim Young Dae. Kalian cantik sekali", katanya.

Kim Young Dae mengaku senang lantaran bisa menyapa langsung para penggemarnya di Indonesia, lewat acara fan meeting ini Kim Mengenakan jaket kulit hitam dengan penampilan kece Kim Young Dae membuat penggemar histeris. Belum lagi dengan tingkah lucu yang diperlihatkan aktor tersebut.

Pemain drama The Penthouse itu membuka acara dengan menyanyikan sebuah lagu. Acara pun dilanjutkan dengan sesi mengobrol santai dengan host Indra Herlambang.

"Terima kasih ya", balasnya. Fansnya pun menambahkan, paling suka melihat karakter Young Dae saat memakai seragam sekolah di Extraordinary You. "Yang suka lihat Young Dae pakai seragam sekolah?", tanya Indra Herlambang selaku pemandu acara. Jawabannya pun disambut dengan teriakan kencang fans.

Acara semakin cair dan penuh tawa kala sesi permainan dimulai. Permainan pertama bertajuk "Telepati". Di sini fans menjawab sejumlah pertanyaan seputar Young Dae. Fans yang bertahan sampai akhir dengan jawaban benar, akan mendapat hadiah mainan pesawat yang dirakit sendiri oleh sang aktor. Permainan kedua pun tak kalah meriah, di mana Yong Dae membagikan 5 foto polaroid dengan heart pose.

Di permainan terakhir, Young Dae turun dari panggung menyapa penggemarnya. Sambil membawa boneka teddy bear. Dirinya memilih fans termuda untuk diberi hadiah istimewanya itu. Teriakan para penggemar pun semakin menggelegar saat Young Dae menghampiri mereka.

Sesi fanmeeting pun ditutup dengan penampilan Young Dae yang bernyanyi sambil memainkan gitar. Dirinya pun mengucapkan salam perpisahan kepada penggemarnya.

"Hari ini waktu yang membahagiakan buat saya. Saya akan menyimpan ini sungguh-sungguh", ucap Young Dae

Sekilas Kim Young Dae, Kim Young Dae sendiri merupakan aktor muda yang membintangi drama Shooting Stars bersama Lee Sung Kyung. Aktor yang satu ini pernah tercatat sebagai mahasiswa Universitas Fudan, China. Tak heran jika ia fasih berbahasa Mandarin. 

Karir aktingnya dimulai pada tahun 2017 dengan membintangi drama web Secret Crushes: Edisi Khusus. Sepanjang tahun, Kim Young Dae lebih banyak aktif di web drama. Setahun kemudian, dia mendapat kesempatan untuk tampil di drama KBS2 The Time Left Between Us » The Expiration date of you and me. 

Namanya melejit saat berperan dalam drama Extraordinary You bersama Kim Hye Yoon, Rowoon Sf9, dan mantan Lee Na Eun APRIL. 

Namun drama The Penthouse juga membuat sosok Kim Young Dae semakin diperhitungkan oleh dunia perfilman Korea. Mari simak saja drama baru Kim Young Dae berjudul "The Forbidden Marriage” yang telah tayang perdana pada 9 Desember 2022. 

Young Dae meraih trofi pertamanya saat membintangi Cheat on Me if You Can dari KBS Drama Awards 2020. la membawa pulang Popularity Netizen Award untuk kategon aktor. Barulah, The Penthouse membuatnya mendapatkan trofi Aktor Pendatang Baru Terbaik dari SBS Drama Awards 2020. 

Pria berusia 27 tahun ini juga memenangkan Best New Actor dari Brand of the Year Awards. Dan ini adalah kunjungan pertama Kim Young Dae ke Indonesia, dan dia adalah aktor ke sekian yang mengadakan fanmeeting di jakarta.

Ayo sama-sama kita ramaikan event besar kedua negara ini. Pihak promotour (SADANANDA Global) mengadakan acara ini dengan maksud dan tujuan dibuat di jakarta adalah sebagai Cross culture yang baik nantinya. Serta lebih memperkenalkan kota Jakarta lagi.

Harapan besarnya adalah Semoga event ini bisa membuat the next fan meet lagi dengan actor-aktor / artis korea lainnya. Diharapkan juga bisa membuat warga Jakarta senang dengan hadirnya Kim Young Dae di kota Jakarta

Editor: Aa-b

Bagikan melalui:

Komentar