Meriah! Pentas Seni Warga RW 09 Dukuh Peringati HUT ke-79 RI

Meriah! Pentas Seni Warga RW 09 Dukuh Peringati HUT ke-79 RI

SINARPAGINEWS.COM, SALATIGA - Warga RW 09 Perumahan Griya Dukuh Asri Kelurahan Dukuh, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, Sabtu (24/08/2024) menggelar pentas seni sebagai puncak dari rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia. Pentas seni berlangsung sangat meriah.

Acara yang digelar di Lapangan Bola Voli setempat tersebut dihadiri pula oleh beberapa tokoh masyarakat, seperti Muh. Haris (Anggota DPR RI Terpilih), Ida Nurul Farida (Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah, Jarot Wahyu Wibowo (Lurah Dukuh) dan tokoh-tokoh lainnya.

Pentas seni menampilkan berbagai tarian, menyanyi, reog, hingga peragaan kostum hasil kreasi dari limbah plastik. Penampilan berasal dari semua segmentasi usia perwakilan masing-masing RT.

Ketua Panitia, M. Khoir bersyukur seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar dan meriah. Hal itu tampak dari antusiasme warga dalam berpartisipasi dalam setiap kegiatan. Berbagai event sudah dimulai sejak akhir bulan Juli 2024 lalu, seperti lomba badminton, lomba menyanyi lagu perjuangan, lomba cerdas cermat 4 pilar kebangsaan, jalan sehat, hingga pentas seni yang digelar malam tadi.

"Alhamdulillah seluruh rangkaian acara secara umum berjalan dengan lancar dan meriah. Terbukti antusiasme warga sangat luar biasa. Bisa dilihat dari partisipasi warga dalam mengikuti aneka perlombaan, jalan sehat, dan pentas seni malam ini. Warga RW 09 memang keren," kata M. Khoir selaku Ketua Panitia Peringatan HUT ke-79 ini.

Ketua RW 09, Tri Anjar Suprapto sangat mengapresiasi seluruh tampilan kesenian yang dipentaskan oleh masing-masing RT. Semua tampak totalitas menyuguhkan karya terbaiknya. Mulai dari kostum, rias, hingga konsep acara yang dikemas sangat menarik oleh seksi acara.

"Saya atas nama Ketua RW memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh warga yang dengan totalitas memberikan tampilan yang memukau para penonton. Pasti semuanya disiapkan jauh-jauh hari. Semoga potensi dan bakat kesenian ini bisa terus diasah serta dikembangkan di masa yang akan datang," jelas Tri Anjar Suprapto.

Apresiasi yang sama juga disampaikan oleh Muh. Haris, Anggota DPR RI Terpilih dan juga Jarot Wahyu Wibowo selaku Lurah Dukuh. Menurut beliau, RW 09 selalu aktif dan kreatif. Seluruh warga juga mampu mengimplementasikan semboyan RW yaitu Guyub Rukun, Paseduluran Saklawase.

Editor: Red

Bagikan melalui:

Komentar