SINARPAGINEWS.COM, SEMARANG - Kepala Bapas Semarang bersama seluruh jajaran Pegawai Bapas Semarang menyaksikan pembukaan Pekan Olahraga Pemasyarakatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 59 Tahun 2023 secara daring dari tempat tinggal masing – masing (11/3/2023)
Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melaksanakan kegiatan pembukaan Pekan Olahraga Pemasyarakatan dengan tema “NATIONAL INMATE’S SPORTS DAY”. Kegiatan dilaksanaka dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 59 Tahun 2023. Kegiatan yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Jakarta dihadiri oleh Menteri Hukum dan HAM Prof Yasonna H Laoly, SH, M.Sc, Ph.D, Pimti Madya Unit Utama, Staf Ahli dan Staf Khusus, Pimti Pramata Setjen & Ditjen PAS, serta Duta Besar dan perwakilan negara sahabat.
Para undangan yang hadir secara langsung disambut dengan Sporty Dance dari Warga Binaan. Pelepasan balon udara sebagai tanda pembukaan Pekan Olahraga Pemasyarakatan dalam rangka memperingati HBP ke 59. Kick off oleh Menteri Hukum dan HAM sebagai tanda dimulainya pertandingan sepak bola Duta Besar dan Perwakilan Negara Sahabat bersama Wargabinaan. Pada kesempatan ini juga dipertandingkan perlombaan tradisional seperti lomba balap karung, bakiak. Duta Besar dan perwakilan negara sahabat juga diajak mencoba bambu gila
Editor: Red