Talk Show Ratusan Pelajar Mahasiswa Bersama Paslon Dedy-Iin Bahas Perkembangan Kota Tegal

Talk Show Ratusan Pelajar Mahasiswa Bersama Paslon Dedy-Iin Bahas Perkembangan Kota Tegal A.Wahidin Ket.foto:( foto bersama Paslon nomor 2 Walikota dan Wakil Walikota Tegal)

SINARPAGINEWS.COM, TEGAL - Sekitar 170 pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam beberapa organisasi dan komunitas ikut serta dalam kegiatan talk show bersama Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Tegal nomor urut 2 Mas Dedy dan Mbak Iin (H. Dedy Yon Supriyono -Hj. Tazkiyatul Mutmainnah), Keduanya nampak hadir dalam giat tersebut.

 Acara talk show digelar di Bento Cafe di Jalan Gatot Subroto, Debong kulon, kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, Sabtu (2/11/2024).

Acara ini membahas seputar masa depan kota tegal dan kegiatan ini diikuti kaum milenial generasi Z. 

Tema acara ini, Bincang bincang pemuda tentang perkembangan dan inovasi dikota Tegal. Giat ini dihadirkan 3 narasumber yaitu, Aji Fadil Hidayatullah, Dean Hadi Pratama, Serta Nadya (Adik kandung mbak Iin).

Dari ketiga Narasumber yang hadir masing-masing menyampaikan pentingnya peran pemuda dalam membangun kemajuan pemerintahan. Dari zaman kemerdekaan sampai sekarang, Kemajuan pembangunan berkelanjutan pemuda selalu ikut berperan aktif.

Generasi Z (Pemuda) adalah generasi yang lahir tahun 1997-2012, Memiliki akses dan pengetahuan yang luas tentang isu sosial dan lingkungan sehingga memiliki potensi besar memimpin dan membangun mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan.(Hid/spn).

Editor: A.Wahidin

Bagikan melalui:

Komentar

?>