STISIP Syamsul Ulum Kota Sukabumi mewisuda 186 Sarjana Tahun 2021

Pendidikan - Kamis, 14 Oktober 2021

211014125300-stisi.jpg

Foto : Dok SPN

SINARPAGINEWS.COM, SUKABUMI KOTA - Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Syamsul Ulum Sukabumi mewisuda 186 orang mahasiswa program S – 1 pada hari Rabu, 13 Oktober 2021, bertempat di Hotel Pangrango Sukabumi. Hadir pada kesempatan tersebut Asisten Daerah Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Sukabumi, Ir. H. Cecep Mansur, M.M., Ketua STISIP Syamsul Ulum, Dra. Hj. Fatmawati Pua Upa, M.M., serta tamu undangan lainnya.

Asisten Daerah Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Sukabumi yang menyampaikan sambutan Wali Kota Sukabumi menandaskan bahwa peran dunia pendidikan sangat penting dalam membangun peradaban dan jati diri bangsa yang berlandaskan ilmu pengetahuan. Oleh karenanya, Pemerintah Kota Sukabumi mengharapkan agar lulusan STISIP Syamsul Ulum mampu menjadi insan yang berkarakter positif dan berjiwa melayani, jujur, santun serta professional.

Sementara Ketua STISIP Syamsul Ulum menitipkan pesan bagi para mahasiswa yang diwisuda agar mereka terus berkomitmen untuk menggali ilmu sehingga memiliki daya saing tinggi ditengah era digital. Kemudian diharapkan pula, semua ilmu yang didapat melalui perkuliahan di kampus, dapat dimanfaatkan untuk mengabdi pada masyarakat.

Penulis/Pewarta: Deni Silalahi
Editor: Red
© sinarpaginews.com 2021