Lapas Perempuan Martapura Gandeng APJI Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan

Ragam - Kamis, 24 Oktober 2024

241024110012-lapas.jpg

Foto : A.Wahidin

SINARPAGINEWS.COM, MARTAPURA - Dalam upaya meningkatkan keterampilan Warga Binaan Lapas Perempuan Martapura, Lapas Perempuan Martapura bekerja sama dengan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) Kabupaten Banjar membuka Pendidikan dan Pelatihan Tata Boga bagi Petugas dan Warga Binaan. Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Tata Boga yang dilaksanakan pada Rabu(23/10) dihadiri oleh Ketua APJI Kabupaten Banjar, Ibu Dwiarlinda Reidani, S.IP, Kalapas Perempuan Martapura, Ibu Peristiwa Br Sembiring, S.H., M.H., dalam kesempatan ini juga Kasi Giatja beserta jajaran dan Kasi Binadik beserta jajaran yang berhadiri dan sekaligus menjadi peserta kegiatan Pendidikan dan Pelatihan dan juga diikuti oleh 15 orang Warga Binaan Lapas Perempuan Martapura yang merupakan pekerja dapur dan bengker.

Kalapas perempuan Martapura, Peristiwa Br Sembiring, dalam sambutannya menghimbau kepada Warga Binaan yang mengikuti kegiatan agar dapat bersungguh-sungguh mengambil ilmu yang telah diberikan. “saya harap kepada Warga Binaan yang mengikuti pendidikan dan pelatihan dapat melaksanakan dengan sungguh-sungguh agar nantinya ilmu yang telah didapat dapat menjadi bekal kalian saat kembali bermasyarakat, dan juga kalian dapat membagikan ilmu kepada Warga Binaan lain yang tidak mengikuti kegiatan pendidikan dan pelatihan secara langsung,” harapnya.

Kalapas Perempuan Martapura juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran APJI Kabupaten Banjar karena telah mau bekerja sama dalam hal pembinaan kepada Warga Binaan Lapas Perempuan Martapura, Sambutan Kalapas ini juga menjadi tanda dibukanya kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Tata Boga Bagi Warga Binaan Lapas Perempuan Martapura.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Lapas Perempuan Martapura dengan APJI Kabupaten Banjar, dengan adanya kerja sama ini maka akan menjadi pendorong Lapas Perempuan Martapura untuk meningatkan kualitas dalam hal pembinaan.

Penulis/Pewarta: Red
Editor: Red
© sinarpaginews.com 2024