SINARPAGINEWS.COM, KAB. SUKABUMI - Pengamanan kegiatan masyarakat pasca Ops Ketupat Lodaya (OKL) 2022, baik di lapangan maupun Objek Wisata , terus dilakukan jajaran Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi.
Kapolsek Palabuhanratu Kompol Mangapul Simangunsong, SH, MH, memimpin apel siaga personil Polsek Palabuahanratu yang berjaga di Pos Pam Objek Wisata, Selasa pagi (10/05.2022). Dalam rangka terus memberikan pelayanan Pengaman baik kepada masyarakat setempat, maupun wisatawan yang masih berdatangan.
“ Walaupun kegiatan Ops Ketupat Lodaya 2022 sudah selesai, kami memiliki kewajiban pelayanan pengamanan kepada masyarakat, baik penduduk Palabuhanratu maupun para wisatawan. Tentu kami mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan menciptakan kenyamanan,” ujar M. Mangunsong , saat dihubungi sinarpaginews.com lewat saluran telpon.
Masih menurutnya, petugas selalu menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penyebaran varian baru Covid-19.
" Selain itu juga kita menghimbau kepada masayarat yang berkunjung ke objek wisata pantai, agar selalu berhati-hati ketika hendak berenang. Orang tua selalu menjaga dan mengawasi anak-anaknya jangan sampai lengah, untuk menghindari kejadian yang tidak kita inginkan,” ucapnya.
Kapolsek Palabuhanratu juga menyampaikan kondisi lalu lintas dijalur yang melewati sepajang pantai palabuhanratu, hari Selasa siang (10/5/2022) cenderung landai, lancar dan terkendali.
Saat reporter sinarpaginews.com menghubunginya, Kapolsek palabuhanratu masih melakukan patroli keliling jalur pantai, bersama beberapa anggotanya. Guna memastikan pelaksanaan tugas pengamanan diwilayahnya berjalan dengan baik.
Editor: Iyan Sopyan