Mahasiswa PPG BK UPS Tegal Gelar Talkshow dan Gallery Walk: Membangun Wirausaha Kreatif, Digital, dan Edukatif

Pendidikan34 Dilihat

SINARPAGINEWS.COM, TEGAL – Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Pancasakti Tegal (UPS) menyelenggarakan kegiatan Talkshow dan Gallery Walk Projek Kepemimpinan, dengan mengusung tema “Membangun Wirausaha Kreatif, Digital, dan Edukatif”. Acara berlangsung di Ruang D201 Kampus UPS Tegal dan diikuti oleh mahasiswa PPG serta dosen pendamping, Jumat (11/4).

Kegiatan ini menghadirkan Trias Setiaji, S.Pd., Co sekaligus Founder Weskini.id, sebuah platform digital inovatif yang bergerak dalam bidang penjemputan sampah dan penjualan hasil daur ulang. Weskini.id juga berfungsi sebagai media edukasi masyarakat mengenai cara memilah sampah secara benar, yang sejalan dengan semangat pemberdayaan dan kepedulian lingkungan.

Dalam sesi talkshow, Trias Setiaji membagikan pengalaman dan pandangannya terkait peluang berwirausaha di era digital. “Menjadi wirausahawan bukan hanya tentang mencari keuntungan, tetapi juga tentang menciptakan solusi. Ketika kita peka terhadap masalah di sekitar kita, di situlah ide-ide besar lahir. Saya memulai Weskini.id karena melihat banyak orang bingung memilah sampah, dan saya ingin menjadi bagian dari perubahan itu,” ujar Trias.

Trias juga menekankan pentingnya kolaborasi dalam membangun usaha yang berkelanjutan. “Kolaborasi adalah kunci. Kita tidak bisa jalan sendiri. Mahasiswa, khususnya calon guru, memiliki peran penting untuk menjadi agen perubahan di tengah masyarakat. Jangan tunggu sempurna untuk memulai,” tambahnya.

Acara dibuka secara resmi oleh Sri Adi Nurhayati, S.Psi., S.Pd., M.M., selaku Sekretaris PPG UPS Tegal, mewakili Dr. Sutji Mulyani, S.S., M.Hum., Direktur PPG UPS. Dalam sambutannya, Sri Adi Nurhayati menyampaikan apresiasinya terhadap antusiasme mahasiswa dalam mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan di tengah tantangan zaman.

Talkshow ini turut dihadiri oleh para dosen pengampu mata kuliah Projek Kepemimpinan dan Bimbingan Konseling, antara lain:

Yuvita, M.Pd, Neni Herdaryati, M.Pd.

M. Arif Budiman S., M.Pd dan Hastin Budisiwi, M.Pd.

Kegiatan ini menjadi bagian dari implementasi mata kuliah PPG Projek Kepemimpinan yang bertujuan mencetak guru profesional, adaptif, dan mampu berkontribusi dalam pengembangan ekonomi kreatif berbasis edukasi. Talk show ini juga menjadi momen refleksi bahwa wirausaha tak selalu harus berskala besar, tetapi bisa dimulai dari masalah-masalah di sekitar yang butuh solusi. Dengan pendekatan edukatif dan kolaboratif, para calon guru diajak untuk menjadi agen perubahan, tidak hanya di dunia pendidikan, tetapi juga di masyarakat luas.

Dengan antusiasme peserta yang tinggi.acara ini diharapkan mampu memicu semangat berwirausaha di kalangan calon guru, sekaligus memperkuat peran mereka dalam membentuk generasi yang mandiri, inovatif, dan berdaya saing di era digital.

Setelah sesi talkshow, acara dilanjutkan dengan Gallery Walk, di mana empat kelompok mahasiswa memamerkan hasil projek kepemimpinan mereka. Masing-masing kelompok mempresentasikan ide yang telah disusun dan dikembangkan. Presentasi tiap kelompok berlangsung dilengkapi sesi diskusi tanggapan, dan masukan dari para dosen pembimbing. Mahasiswa tidak hanya menunjukkan pemahaman konseptual tentang kepemimpinan, tetapi juga menerapkannya dalam bentuk nyata yang solutif dan kontekstual.

Acara ditutup dengan sesi tanya jawab, foto bersama, serta penyerahan plakat sertifikat kepada narasumber.(Hid/hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *