Persiapan Evaluasi Triwulan I Tahun 2025 dan Perencanaan Entri RO Renja, Bappeda Kota Sukabumi Gelar Rakor

Ragam11 Dilihat

Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah (PPEPD) Bappeda Kota Sukabumi saat Rakor Perencanaan, diruang Pertemuan, 13 Maret 2025. Sumber: IG @bappedasmi_official

SINARPAGINEWS.COM, KOTA SUKABUMI – Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah (PPEPD) Bappeda Kota Sukabumi menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Perencanaan, diruang pertemuan Bappeda Kota Sukabumi, 13 Maret 2025.

Dikutip dari Akun Media Sosial resminya Bappeda Kota Sukabumi. Dilaksanakannya rakor tersebut berkaitan dengan akan dimulainya entri Rincian Objek Rencana Kerja (RO Renja) Perangkat Daerah Tahun 2026 pada Aplikasi Sistem Informasi Pemerintahan Daerah RI (SIPD-RI).

Selain itu Rakor ini juga digelar dalam rangka Persiapan Evaluasi Triwulan I tahun 2025 pada Aplikasi SIPEKA dan usulan Hibah/Bansos Tahun 2026.

Rakor ini ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang PPEPD Bappeda Kota Sukabumi, Asep Supriadi, dan diikuti seluruh staf Bidang PPEPD.