SINARPAGINEWS.COM, TEGAL – Mahasiswa Universitas Pancasakti Tegal (UPS) kembali mengharumkan nama almamater di kancah nasional. Dalam ajang bergengsi Lomba Debat Nasional Politeknik Pekerjaan Umum 2024, tim yang terdiri atas 10 mahasiswa ini berhasil meraih kemenangan luar biasa dengan memenangkan 4 dari 5 kategori yang diperlombakan.
Kolaborasi Tim yang terdiri dari 6 mahasiswa Teknik Sipil dan 4 anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Simpel ini menunjukkan kemampuan luar biasa dalam berdebat dan mempresentasikan solusi-solusi inovatif. Berikut adalah penghargaan yang berhasil diraih oleh tim UPS Tegal :
1. Juara 1 Best Speaker, sebagai pembicara terbaik dengan argumentasi yang solid dan penyampaian yang meyakinkan.
2. Juara 2 Best Innovation, atas ide-ide inovatif yang ditawarkan dalam rangka penyelesaian isu-isu terkini di bidang pekerjaan umum.
3. Pemenang Kategori Peserta dengan Solusi Terbaik, karena solusi yang ditawarkan terbukti komprehensif dan relevan dengan tema debat.
4. Pemenang Kategori Peserta Paling Aktif,, sebagai apresiasi atas partisipasi aktif dalam seluruh sesi perlombaan.
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata kualitas dan kompetensi mahasiswa UPS Tegal dalam bidang akademik maupun non-akademik. Prof. Dr. Rr. M.I. Retno Susilorini, S.T., M.T., selaku Dosen Pendamping menyampaikan rasa bangganya terhadap capaian tim. “Prestasi ini merupakan buah kerja keras dan dedikasi luar biasa dari mahasiswa, serta semangat kolaborasi yang luar biasa dalam mempersiapkan kompetisi. Saya berharap ini menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa lainnya untuk terus berprestasi,” ujarnya.
Selamat kepada Tim UPS Tegal atas pencapaian luar biasanya! Semoga prestasi ini menjadi langkah awal untuk kesuksesan yang lebih besar di masa mendatang.(Hid/fit).