SINARPAGINEWS.COM KOTA SUKABUMI- Ayep Zaki dan Bobby Maulana resmi dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto sebagai Walikota dan Wakil Wali Kota Sukabumi periode 2025-2030, di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Kamis (20/2).
Pelantikan dan pengambilan janji sumpah jabatan ini dilakukan bersama dengan 481 kepala daerah terpilih se-Indonesia. Prosesi pelantikan berjalan dengan tertib, aman, lancar, dan penuh kekhidmatan.
Usai pelantikan berlangsung, Ayep Zaki menyampaikan jika ia menyambut baik program Presiden Prabowo soal efisiensi anggaran, yang didalamnya termasuk APBD, sebagaimana tertuang dalam Inpres No1 tahun 2025.
Sejalan dengan Inpres No1 tahun 2025. Pasangan H. Ayep Zaki dan Bobby Maulana menyambut baik program Presiden Prabowo soal efisiensi Anggaran termasuk didalamnya efisiensi APBD, menurutnya penerapan efisiensi di Pemkot Sukabumi harus didasari oleh manajemen yang kuat.
“Pola efisiensi yang akan dijalankan pasangan yakni dengan memperkuat sistem manajemen keuangan yang akan berdampak positif pada semua sektor, termasuk kesejahteraan masyarakat Kota Sukabumi,” tutur Ayep Zaki
“Pemimpin di satuan kerja perangkat daerah Pemkot Sukabumi harus paham manajemen dan keuangan,” tegasnya.
Meski demikian dirinya memahami efisiensi ini akan berdampak pada program-program di tahun 2025, namun dirinya berjanji akan berupaya meminimalisir dampak, dan dirinya juga menyakini kendati berdampak itu hanya sesaat saja.
“Insya Allah tahun 2026 saya punya jurus jitu bagaimana sistem keuangan kita kuat besar dan sehat,” tegasnya
Ayep Zaki juga menegaskan akan fokus pada program-program prioritas dari janji politiknya.
“Kita upayakan dalam tempo 2 sampai 3 tahun Insya Allah, kita akan menjadikan Kota Sukabumi menjadi lebih baik,” tandas Ayep. (Deni Silalahi)