SINARPAGINEWS.COM, TEGAL - Dosen Pendidikan IPA FKIP Universitas Pancasakti Tegal Prof Dr. Purwo Susongko, M.Pd dan tim, melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang didanai oleh DRTPM Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dengan Skema Pemberdayaan Masyarakat dengan ruang lingkup Pemberdayaan Kemitraan masyarakat.
Pengabdian kepada masyarakat ini diwujudkan dalam Bimtek Program Pelatihan Pembuatan Bank Butir Soal Berbasis Standar Literasi Sains PISA dengan Pemodelan Rasch Melalui Aplikasi Digital pada kelompok Guru Kimia di Kabupaten Tegal.
Kegiatan ini sudah dilaksanakan 2 kali yakni pada tanggal 25 Juli 2024 di SMA Negeri 3 Brebes, dan pada tanggal 22 Agustus 2024 Di SMA N1 Sirampog. Adapun kegiatan ketiga akan dilaksanakan di pertengahan September 2024.
Tim Pengabdian Kepada Masayarakat ini di ketuai oleh Prof Dr. Purwo Susongko, M.Pd dengan angota Muriani Nur Hayati, M.Pd, Fahmi Fatkhomi, M.Pd dan 2 mahasiswa Pendidikan IPA Moh. Untung Abdi Saputra dan Haifa Thufail Afianti.
Bimtek pertama Pengabdian kepada masyarakat ini di isi oleh beberapa narasumber yaitu (1) Ibu Muriani Nur Hayati, M.Pd membahas “Penguatan Konsep Dasar Literasi Sains PISA (Explain, Interpretasi, Kesimpulan); (2) Prof. Dr. Purwo Susongko, M.Pd membahas “Perancanagan Bank Butir Rasch dan Validari Butir Tes”, (3) Sugiharto, ST membahas Pengenalan Sistem Digital SISMIA dalam Bank Butir Soal dan (4) Fahmi Fatkhomi, M.Pd.
Setelah pemaparan narasumber dilanjutkan dengan forum diskusi dan praktek langsung penggunaan Software Rasch untuk validasi butir tes soal dan pembuatan soal yang berdasarkan konsep dasar literasi Sains PISA.
Dihadiri Pula Ketua MGMP Kimia Kabupaten Brebes Bapak dengan peserta 50 Guru Kimia se-kabupaten Brebes di aula SMA N 3 Brebes.
Bimtek Kedua dialaksanakan di aula SMA N 1 Sirampog dengan pembicara (1) Prof. Dr. Purwo Susongko, M.Pd, (2) Muriani Nur Hayati, M.Pd, (3) Sugiharto, ST dan (4) Fahmi Fatkhomi, M.Pd. Pada kegiatan yang kedua merupakan lanjutan kegiatan bimtek pertama, menindak lanjuti pembuatan butir soal dengan konsep dasar literasi sains PISA oleh guru guru Kimia yang nantinya akan di jadikan bank butir soal pada Sistem Digital SISMIA (Sistem Informasi Assesment Kimia) serta pengenalan penggunaan SISMIA tersebut.
Pada Kegiataan kedua juga dihadiri oleh ketua MGMP Kimia Kabuaten Brebes dan 50 Guru Kimia Kabupaten Brebes yang sama dengan peserta bimtek pertama. Pada bimtek kedua ini fokus pada penyelesaian butir soal dan pengenalan fitur fitur aplikasi Sistem Digital SISMIA.(hid/adv)
Editor: A.Wahidin