Perwakilan IWPS Selviany, S.E.,M.H Juara 1 Diajang Putri Kebaya Jateng

Perwakilan IWPS Selviany, S.E.,M.H Juara 1 Diajang Putri Kebaya Jateng Dok SPN ket.foto:( Selviany, SE.,MH berada ditengah)

SINARPAGINEWS.COM, TEGAL - Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Gerakan Organisasi Wanita (GOW) Kota Tegal melaksanakan kegiatan di ajang lomba Kebaya Jawa Tengah yang diselenggarakan bertempat di ruang Adipura Pemkot Tegal pada Rabu 21 Agustus 2024.

Dalam kegiatan tersebut diikuti sebanyak 28 peserta. Selviany, S.E., M.H. Dosen Fakultas Hukum (FH) Universitas Pancasakti Tegal (UPS) merupakan perwakilan dari Ikatan Wanita Pancasakti Tegal (IWPS) yang unggul dari 28 peserta lainnya.

Ikatan Wanita Pancasakti ( IWPS ) Tegal adalah Organisasi Wanita di Universitas Pancasakti, dengan Dewan Pembina dan Penasehat IWPS, Chandra Hardewiyanti, S.H. yang selalu berperan aktif dalam Kegiatan Gerakan Organisasi Wanita Tegal bersama Pengurus IWPS, Siti Rayudah Masfuad.  

Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 79 dan Hari Kebaya Nasional, Juara 1 diraih oleh Selviany, S.E., M.H. dari Organisasi IWPS, Juara II dari Organisasi Harpi Melati dan Juara III dari Organisasi WKRI. 

Dalam pemilihan Putri Kebaya Jawa Tengah sang Juara, Selviany, S.E., M.H. menampilkan bakat istimewa, sangat apresiasi kepada GOW Tegal dan IWPS UPS.

Selviany, S.E., M.H mengatakan, dalam ajang Kebaya ini untuk sosialisasi penggunaan kebaya sebagai warisan budaya Indonesia sehingga generasi selanjutnya melestarikan keberadaan kebaya sebagai busana Nasional.

Dirinya menilai, 3 Dewan Juri dalam Lomba Kebaya Jawa Tengah ini sangat teliti dalam penilaian dan pemakeman penggunaan kebaya peserta, sehingga penggunaan kebaya sebagai busana kebanggaan bangsa Indonesia dengan tetap memperhatikan makna dari kebaya dimana seorang perempuan Jawa melambangkan kesabaran, kepatuhan, kehalusan, keanggunan dan menjaga dirinya dimanapun berada.

Selviany, SE.,MH menambahkan, Pemilihan Putri Kebaya Jawa Tengah ini untuk Tata Busana dan Tata Rias oleh Cipto Anggoro,S.H. Pemilik Salon Cipto Anggoro Griya Manten.(hid/adv)

 

Editor: A.Wahidin

Bagikan melalui:

Komentar