Pembagian BLT - DD Tahap I Desa Panundaan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung Dilaksanakan

Pembagian BLT - DD Tahap I Desa Panundaan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung Dilaksanakan Red

SINARPAGINEWS.COM, KABUPATEN BANDUNG - Selasa 25/06/2024 Pelaksanaan pembagian langsung tunai BLT - DD Tahap I di Desa Panundaan dibuka langsung oleh Camat  Ciwidey Nardi.Sunardi.SE,M.Si masyarakat yang hadir begitu antusias. Pembagian BLT ini dihadiri pula Kades Panundaan Aan Romdon Kurniawan, S.PD.I dan staff Desa dan Babinsa, Bhabinkamtibmas serta staff Kecamatan.

Untuk keluarga penerima manfaat ini dengan adanya bantuan, masyarakat sangat senang dan bahagia karena merasa terbantu oleh program ini. Masyarakat penerima manfaat ini di ambil dari 21 RW yang dengan total KPM BLT ini sebanyak 63 Warga yang bisa menerima Bantuan Langsung Tunai ini.

Masyarakat berharap semoga program ini bisa seterusnya dilaksanakan, Mereka merasa sangat terbantu oleh program ini dan bisa di rasakan manfaatnya oleh masyarakat.

"Menurut Kepala Desa Program BLT ini dilakukan dalam empat tahap dalam satu tahun, Dimana dalam tahap I KPM menerima uang bantuan sebesar Rp.300.000,- perbulan atau dalam satu tahap. Beliau berharap program ini terus berlanjut dan berharap hak prerogatif desa dimunculkan agar data yang masuk bisa seotentik mungkin karena pemerintah pusat hanya mengasih bantuan dan kami yang mempunyai data KPM jadi biar singkron, Pungkasnya."

Dengan adanya program ini mudah-mudahan bisa membantu perekomian masyarakat yang kurang mampu dalam situasi perekonomian yang ada sekarang ini, Dan semoga keluarga penerima manfaat KPM yang mendapatkan bantuan ini bisa menggunakannya dengan baik dan bermanfaat.

Editor: Red

Bagikan melalui:

Komentar